Memberikan pendidikan yang layak dan terbaik untuk anak-anak adalah suatu hal yang selalu ingin diwujudkan oleh orang tua, dimulai dari pendidikan prasekolah sampai sekolah pascasarjana. Kaum ibu terutama, jika mengirim anak mereka pada Sekolah Playgroup di Depok, akan mengabadikan momen pertama masuk sekolah itu dengan haru campur bahagia. Apa yang menjadi pertama kali bagi seorang anak akan selalu membekas dalam ingatan. Pertama kali berjalan, kata pertama, pertama kali berangkat sekolah. Pada beberapa kasus bahkan seorang ibu akan rela menunggui buah hatinya hingga sekolah usai karena khawatir.

Beberapa orang tua mungkin akan melewatkan pendidikan anak usia dini dan lebih menunggu TK (Taman Kanak-Kanak) saja. Faktor utama yang menjadi pertimbangan biasanya adalah pada biaya. Pendidikan prasekolah tidak jarang mematok biaya yang tinggi, namun tentu saja ada pertimbangan-pertimbangan tertentu mengapa pendidikan prasekolah tersebut biayanya fantastis.

Pentingnya Pendidikan Prasekolah

Playgroup Islam di Depok - Sekolah Prestasi Global

Pendidikan prasekolah bertujuan untuk membantu mempersiapkan anak sebelum memasuki fase belajar utama. Persiapan itu ya di antaranya adalah persiapan fisik, rohani, lingkungan sosial, hingga keagamaan. Sebelum memasuki pendidikan lanjutan. Bagi orang tua yang sehari-harinya bekerja secara penuh, Anda dapat memilih pendidikan prasekolah untuk membantu memberikan persiapan pendidikan kepada anak Anda, dengan jaminan tenaga pengajar berkualitas dan kompeten di bidangnya.

Salah satu jenis pendidikan prasekolah adalah playgorup. Playgroup sendiri artinya adalah kelompok bermain, biasanya anak-anak yang ikut dalam playgroup berusia 2-4 tahun. Playgroup sendiri lebih menekankan pada pengembangan motorik, kecerdasan emosional, dan mengarahkan anak-anak untuk bersikap dan berperilaku. Pembelajaran pada playgroup dilakukan dengan konsep bermain yang menyenangkan. Apalagi pada kisaran usia segitu, anak-anak masih sering tantrum dan bertindak sesuai keinginannya sendiri.

Perlu orang tua ketahui bahwa fokus pendidikan prasekolah yang sebaiknya dicari adalah pada sisi sosial, emosional, dan spiritual. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa prasekolah juga mengedepankan nilai intelegensi pada pembelajaran mereka, hanya saja porsinya tidak sebesar jenjang TK maupun SD. Orang tua yang ingin anak-anak mereka mempelajari pendidikan agama sejak dini dapat langsung mencari Playgroup Islam di Depok, yang juga memasukkan nilai-nilai religi pada sistem pembelajarannya.

Pentingnya Ilmu Agama Sejak Dini

Playgroup Islami Depok - Sekolah Prestasi Global

Ilmu agama sejak dini tidak bisa dipungkiri, memberikan dampak besar pada perkembangan terutama perilaku dan moral yang lebih baik. Playgorup Islami Depok tentu memiliki caranya sendiri bagaimana memasukkan nilai-nilai agama terebut dalam suatu pendidikan di usia dini sesederhana dan menyenangkan mungkin pada anak-anak yang terkadang bahkan tidak semua orang tua memiliki kemampuan untuk mengajarkan hal itu.

Pentingnya didikan moral yang dihasilkan dari pendidikan agama yang kuat akan mengantarkan anak Anda pada kebiasaan-kebiasaan yang agamis ketika masuk ke sekolah-sekolah akademis nanti. Pendidikan prasekolah berperan untuk mempersiapkan anak-anak untuk memiliki dasar agama sedini mungkin. Pada usia dini tersebutlah sebetulnya otak anak sedang dalam fase terbaiknya untuk mengingat, dan kebiasaan baik yang terbiasa dilakukan akan lebih mudah mengakar pada ingatan mereka.

Pendidikan yang berlandaskan ilmu agama akan melatih anak memiliki akhlak yang terpuji. Sejak memasuki gerbang sekolah, anak-anak akan dilatih untuk bertingkah laku sesuai tuntutan agama. Anak-anak terbiasa mengucapkan salam ketika memasuki ruangan ataupun ketika bertemu dengan guru dan orang lain. Anak-anak akan dilatih membaca doa sebelum belajar, doa ketika kegiatan belajar telah selesai dan sebagainya.

Ajaran-ajaran yang disesuaikan Al Quran dan hadist akan membantu anak-anak terhindar dari penyimpangan-penyimpangan dan kenakalan di kemudian hari. Ini adalah bekal yang penting, yang menjadi pegangan supaya ketika besarnya seorang anak tidak berbuat tindakan yang tidak baik. Jika anak-ana terbiasa diajari oleh perintah untuk shalat sejak kecil, maka dia akan terbiasa shalat tanpa disuruh. Bahkan mungkin anak tersebut bisa menjadi pengingat orang tuanya untuk shalat tepat waktu.

Betapa menyenangkannya jika memiliki anak yang seperti itu. Selain itu, anak-anak juga diajari hal-hal apa saja yang dilarang dilakukan, misalnya menyakiti orang lain, mengonsumsi makanan yang haram dan sebagainya. Inilah yang menjadi pedoman anak tersebut ketika besar, sudah tahu bahwa hal-hal tersebut dilarang bahkan ketika mereka masih dalam usia dini. Pencegahan lebih dini diharapkan akan lebih membekas pada pola pikir dan diterapkan pada perilakunya.

Apa Saja Pertimbangan Sebelum Memasukkan Anak ke Playgroup?

Playgroup Terbaik di Depok - Sekolah Prestasi Global

Sebelum memasuki Playgroup Depok, orang tua harus mempertimbangkan kondisi anak terlebih dahulu. Ajari beberapa hal yang dapat membuat mereka menjadi aktif di kelasnya. Anda sebagai orang tua harus tahu, apakah si anak sudah memiliki keinginan untuk eksplorasi? Apakah anak Anda termasuk aktif bermain?

Anda bisa mengamati pertumbuhan dan perkembangan anak Anda untuk mengetahui sejauh mana eksplorasi yang sudah dilakukannya. Untuk memudahkan proses pembelajaran di playgroup, Anda juga perlu mengetahui apakah anak Anda sudah dapat mengikuti instruksi atau belum, ini dimaksudkan supaya ketika dalam lingkungan playgroup, guru-guru akan lebih mudah menyelenggarakan pembelajarannya dengan tertib.

Anda bisa membiasakan diri di rumah terlebih dahulu dengan terbiasa memberikan instruksi-instruksi kecil kepada anak Anda, misalnya meletakkan sepatu pada tempatnya, hal ini membantu si anak untuk lebih peka dan punya rasa hormat, selain itu memunculkan adanya kemandirian dalam diri mereka.

Selain instruksi, anak Anda biasanya juga diberikan tugas-tugas ringan ketika di playgroup, sebut saja menggambar, membuat kerajinan ataupun mewarnai. Jika anak Anda terbiasa mendengarkan instruksi, tugas-tugas anak Anda juga akan lebih mudah dikerjakan dan selesai tepat pada waktunya tiap sesi pertemuan. Anak akan pulang tanpa PR (Pekerjaan Rumah), sehingga waktunya lebih efektif bersama keluarganya ataupun untuk bersosialisasi dengan teman-temannya. Menyelesaikan tugas dengan tepat waktu dapat membuat anak menjadi disiplin ke depannya.

Kemampuan bicara yang terbiasa dilatihkan oleh kedua orang tuanya akan menjadi kebiasaan di playgroup kelas. Aktiflah mengajak anak untuk berbicara di rumah, baik dengan Ayah dan Ibunya. Nanti ketika di Kelompok Bermain (KB) di Tanah Baru Depok, mereka juga akan mempraktikan hal yang sama kepada guru-gurunya dan teman sebayanya. Kemampuan bersosialisasi diawali oleh Ayah dan Ibunya. Jika si anak pasif berbicara, bisa jadi karena memang kedua orang tuanya juga jarang mengajak mereka untuk berbicara.

Selanjutnya adalah mengajari rasa empati. Anak-anak yang diajari rasa empati akan tahu bagaimana harus bersikap terhadap kondisi orang lain. Ada anak-anak yang ketika temannya jatuh dan menangis malah menertawakan. Hal ini tentu saja membuat anak Anda terbiasa tidak berempati kepada orang lain. Mengajarkan bersikap ini penting dilakukan dalam eksplorasi sosialnya. Anak-anak yang memiliki empati akan memiliki pemikiran yang cepat berkembang, matang dan juga kritis. Mereka bisa memilah sebab akibat secara cepat. Misalnya, jika ada temannya yang sedih, dia bisa menghibur, atau jika temanya sedang menangis maka dia menenangkan. Anak-anak dengan rasa empati yang tinggi akan tahu apa yang harus mereka lakukan ketika dalam kondisi-kondisi tertentu.

Apa yang Perlu Dipertimbangkan dalam Memilih Playgroup?

Kelompok Bermain (KB) di Tanah Baru Depok - Sekolah Prestasi Global

Anda bisa saja memilih Playgroup Terbaik di Depok, jika Anda memiliki budget yang cukup, mengapa perlu ragu untuk mendaftarkan anak Anda pada pendidikan prasekolah? Pendidikan prasekolah adalah investasi yang tidak perlu Anda ragukan, asalkan Anda memilih playgroup yang tepat.

Kenali standar pendidikannya. Anda pilihlah sekolah dengan standar pendidikan yang tinggi. Ini bisa dilihat dari akreditasinya. Jika akreditasinya tinggi, tentu saja sekolah tersebut sudah memenuhi standar-standar yang menjadi bagian dari uji sekolah tersebut bukan? Uji sekolah sendiri meliputi fasilitas, sumber daya manusia, kurikulum pembelajaran dan lain sebagainya. Bukankah ini jaminan yang bagur untuk mempercayakan anak Anda dalam playgroup tersebut?

Pendidik yang berkualitas adalah keharusan. Anda mungkin bisa melihat latar belakang pendidikan mereka. Selain itu pengalaman juga memegang peran penting lainnya. Berakhlak yang terpuji juga sangat perlu menjadi perhatian, bagaimanapun guru tersebut nantinya akan menjadi sosok yang akan dicontoh oleh anak Anda.

Ketika Anda sudah menemukan Playgroup Bagus di Depok, yang mana memfasilitasi anak Anda berkembang, jangan Anda lewatkan. Fasilitas apa yang memungkinkan anak Anda berkembang nantinya? Anda bisa melihat dari kegiatan ekstrakurikulernya. Ekstrakurikuler yang bersifat islami juga menjadi hal yang penting, karena ketika berada pada sekolah-sekolah publik Anda akan jarang menemukan kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler seperti pesantren.

Fasilitas lain yang perlu dilihat juga selain ekstrakurikuler yang berkonsep islami adalah teknologi informasi yang ada. Kita tidak bisa menampik pentingnya teknologi informasi bagi perkembangan anak, tentu saja bagian-bagian positifnya saja. Oleh karena itu, penting juga memilih yang dibarengi dengan pengawasan dan pendampingan.

Kemudian Anda perlu memperhatikan kelengkapan kurikulum pembelajaran. Kurikulum pembelajaran yang sifatnya akademis juga religius akan membantu anak Anda paham bagaimana menyeimbangkan kehidupan dunia juga akhiratnya sejak dini. Investasi yang Anda lakukan tidak hanya di dunia saja, namun juga investasi akhirat, melahirkan anak-anak shalih dan shalihah adalah impian setiap orang tua bukan?

Selanjutnya Anda bisa kenali dari lingkungan dan alumninya. Bagaimana lingkungan sekitar playgroup tersebut? Apakah termasuk lingkungan yang aman dan nyaman? Sebagus apapun sekolahnya, jika berada pada lingkungan sekitarnya yang gaduh dan berbahaya, tentu saja Anda akan berpikir beberapa kali untuk memasukkan anak Anda ke sekolah tersebut. Anda juga bisa mengecek teman-temannya yang telah terlebih dahulu bergabung di playgroup atau alumninya. Mendapatkan Kelompok Bermain (KB) Terbaik adalah keinginan orang tua bagi anak-anaknya.

Perlu diingat bahwa dengan menyekolahkan anak sedini mungkin bukan berarti orang tua kemudian berlepas diri terhadap pendidikan anak-anaknya. Sekolah hanyalah bertujuan untuk membantu para orang tua yang merasa tidak memiliki waktu ataupun kemampuan tertentu untuk mendidik anaknya. Orang tua sebenarnya juga perlu mencontoh metode apa yang digunakan guru-guru tersebut dalam mendidik anak-anak usia dini sebagai bekal tambahan yang harus dimiliki dan menerapkannya kembali ketika di rumah nanti.

Setelah si anak mendapatkan pendidikan tambahan dari guru-gurunya, peran orang tua kemudian memantau, mengevaluasi, mendampingi dan mengulang kembali pelajaran yang didapatkan si anak di sekolahnya. Orang tua sendiri porsinya adalah yang terbesar dalam mendidik seorang anak. Pendidikan pertama seorang anak diajarkan dari orang tuanya, bukan hanya melulu tentang akademis dan pengetahuan, namun nilai-nilai kehidupan juga termasuk didikan yang penting untuk diajarkan kepada anak-anak mereka, yang mana dari orang tuanyalah pendidikan terbaik tersebut bisa didapatkan.

 

Apa arti dari Playgroup?

Playgroup artinya adalah kelompok bermain, biasanya anak-anak yang ikut dalam playgroup berusia 2-4 tahun. Playgroup sendiri lebih menekankan pada pengembangan motorik, kecerdasan emosional, dan mengarahkan anak-anak untuk bersikap dan berperilaku. Pembelajaran pada playgroup dilakukan dengan konsep bermain yang menyenangkan. Apalagi pada kisaran usia segitu, anak-anak masih sering tantrum dan bertindak sesuai keinginannya sendiri.

Apakah Ilmu Agama penting diajarkan kepada Anak?

Ilmu agama sejak dini tidak bisa dipungkiri, memberikan dampak besar pada perkembangan terutama perilaku dan moral yang lebih baik. Playgorup Islami Depok tentu memiliki caranya sendiri bagaimana memasukkan nilai-nilai agama terebut dalam suatu pendidikan di usia dini sesederhana dan menyenangkan mungkin pada anak-anak yang terkadang bahkan tidak semua orang tua memiliki kemampuan untuk mengajarkan hal itu. Pentingnya didikan moral yang dihasilkan dari pendidikan agama yang kuat akan mengantarkan anak Anda pada kebiasaan-kebiasaan yang agamis ketika masuk ke sekolah-sekolah akademis nanti.

Apa saja pertimbangan sebelum memasukkan anak ke playgroup?

Sebelum memasuki Playgroup Depok, orang tua harus mempertimbangkan kondisi anak terlebih dahulu. Ajari beberapa hal yang dapat membuat mereka menjadi aktif di kelasnya. Anda sebagai orang tua harus tahu, apakah si anak sudah memiliki keinginan untuk eksplorasi? Apakah anak Anda termasuk aktif bermain? Anda bisa mengamati pertumbuhan dan perkembangan anak Anda untuk mengetahui sejauh mana eksplorasi yang sudah dilakukannya. Untuk memudahkan proses pembelajaran di playgroup, Anda juga perlu mengetahui apakah anak Anda sudah dapat mengikuti instruksi atau belum, ini dimaksudkan supaya ketika dalam lingkungan playgroup, guru-guru akan lebih mudah menyelenggarakan pembelajarannya dengan tertib. Anda bisa membiasakan diri di rumah terlebih dahulu dengan terbiasa memberikan instruksi-instruksi kecil kepada anak Anda, misalnya meletakkan sepatu pada tempatnya, hal ini membantu si anak untuk lebih peka dan punya rasa hormat, selain itu memunculkan adanya kemandirian dalam diri mereka. Selain instruksi, anak Anda biasanya juga diberikan tugas-tugas ringan ketika di playgroup, sebut saja menggambar, membuat kerajinan ataupun mewarnai. Jika anak Anda terbiasa mendengarkan instruksi, tugas-tugas anak Anda juga akan lebih mudah dikerjakan dan selesai tepat pada waktunya tiap sesi pertemuan. Anak akan pulang tanpa PR (Pekerjaan Rumah), sehingga waktunya lebih efektif bersama keluarganya ataupun untuk bersosialisasi dengan teman-temannya. Menyelesaikan tugas dengan tepat waktu dapat membuat anak menjadi disiplin ke depannya.